Hari Natal segera tiba! Hari yang ditunggu-tunggu oleh umat Kristiani setiap tahunnya, juga sebagai momen untuk berkumpul dengan keluarga dan teman-teman lama. Perayaan Natal sangat identik dengan dekorasi pohon cemara, atribut hiasan berwarna merah dan hijau hingga pemberian kado untuk orang terkasih. Nah, bagi kamu yang merayakan, udah punya ide kado natal belum nih? Tanpa banyak basa-basi lagi, yuk intip 4 kado natal anti mainstream biar Natalmu semakin berkesan dan jadi moment tak terlupakan!
1. Voucher LiburanPerayaan Natal yang jatuh pada tanggal 25 Desember di penghujung tahun, menjadi waktu yang tepat untuk mengisi liburan Natal hingga akhir tahun. Dengan memberikan voucher liburan, menjadi kado terspesial bagi mereka yang perlu merehatkan pikiran dari tuntutan sehari-hari dan aktivitas yang padat. Jadi, akhir tahun semakin istimewa dengan staycation bersama keluarga dan kerabat dekat. Namun di masa pandemi seperti ini, jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan yang berlaku ya!
2. Scented Candle Aromatherapy
Biar semakin kekinian, kamu bisa memberikan kado Natal dengan scented candle aromatherapy. Selain memberikan efek relaksasi, lilin ini sangat cocok digunakan untuk kamu yang lelah, mengurangi stres, dan mengatasi sulit tidur. Menghirup aroma wangi yang dihasilkan juga dapat meningkatkan energi dan membangun mood seseorang. Pas banget kan jika lilin aromaterapi dijadikan kado natal untuk orang tersayang?
3. Aksesoris Natal
Yup, aksesoris natal! Tak lengkap rasanya jika merayakan Natal hanya dengan dekorasi tiap sudut rumah saja. Agar semakin meriah, aksesoris natal bisa menjadi pilihan utama untuk tukar kado dengan teman dekat kamu loh. Misalnya, custom Santa Claus, bando kepala rusa hingga kaos kaki. Selain menambah keseruan di hari spesial Natal, momen tersebut bisa kamu abadikan di sosial media agar terus dikenang setiap tahunnya.
4. Coffee Tray
Siapa sih yang gatau kopi? Coffee shop yang merambat pesat, sudah tak hanya sebagai tren semata namun juga menjadi kebiasaan gaya hidup masyarakat segala umur, dari muda hingga senior. Nah, ide terakhir yang bisa kamu berikan untuk kado natal adalah dengan memberikan coffee tray! Tatakan gelas yang lagi hits ini juga tak kalah menariknya untuk dijadikan hampers natal. Selain kekinian, tampilan coffee tray yang cantik nan estetik menambah rasa hangat ketika menyeduh kopi atau coklat panas di hari Natal. Tapi kan susah cari coffee tray? Eits, jangan khawatir! Kini telah hadir Wooden Coaster Christmas Edition dari Dekornata. Berbagai model kepingan salju, kepala rusa, peri kutub dan bintang akan menjadi kado spesial di hari Natal yang indah!